x

Bawaslu Umumkan Calon Panwaslu Kecamatan Lolos 6 Besar

2 minutes reading
Wednesday, 19 Oct 2022 12:45 0 203 admin

BICARAINDONESIA-Binjai : Dari 143 orang peserta yang mengikuti seleksi tes tertulis, sebanyak 30 nama dinyatakan lulus sebagai calon anggota Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan yang berasal dari 5 kecamatan se-Kota Binjai.

Dari 30 orang yang lulus tes tertulis tersebut (6 orang/Kecamatan) yang sudah diumumkan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Binjai, mereka selanjutnya akan mengikuti seleksi tes wawancara.

Berdasarkan informasi, pengumuman hasil seleksi tes tertulis Calon anggota Panwaslu Kecamatan yang dikeluarkan oleh Bawaslu Binjai, tertanggal 18 Oktober 2022, ditandatangani langsung oleh Ketua Pokja, Syainul Irwan SH, M.Si, serta Sekretaris, Jeffrianto Sihotang SH.

“Nama-nama yang telah dinyatakan lulus seleksi Test tertulis, selanjutnya mengikuti Test wawancara pada hari Kamis, 20 Oktober 2022, pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai, bertempat di SMK Negeri 2 Binjai, Jalan Bejomuna, nomor 20 Timbang Langkat, Kecamatan Binjai Timur,” kata Syainul.

Hal itu berdasarkan ketentuan Peraturan Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia nomor 8 tahun 2019.

Sebelumnya, sebanyak 143 dari 152 peserta (9 tidak hadir) calon Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) di Kota Binjai, yang sudah melengkapi dan lulus administrasi, mengikuti tahapan seleksi selanjutnya, yaitu CAT (Computer Asisted Test).

Dalam tahapan seleksi ujian tim Kelompok Kerja (Pokja) membaginya dalam 4 sesi, dengan waktu masing masing sesi selama 90 menit.

“Setiap Kecamatan ada 6 calon yang ikut test wawancara. Nantinya, angka diambil 3 orang yang akan dinyatakan lulus prekrutan sebagai anggota panwaslu kecamatan, ” jelas Sayinul.

Penulis/Editor : Yuli

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x