x

Materi Tes SKD CPNS 2021: TIU, TWK, dan TKP

2 minutes reading
Friday, 30 Jul 2021 07:24 0 114 Ika Lubis

BICARAINDONESIA- Jakarta : Para pejuang CPNS 2021, ada baiknya untuk mengetahui materi yang diujikan pada Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Biar persiapan untuk menuju CPNS 2021 semakin mantap.

SKD terdiri dari tiga tes, yakni Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

Tahun ini, ada beberapa perubahan yang terjadi. Hal itu sesuai dengan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Pan-RB) Nomor 1023 Tahun 2021.

Pada SKD CPNS 2021, nilai ambang batas atau passing grade untuk TKP naik menjadi 166 mengikuti penambangan materi soal TKP yaitu anti radikalisme.

Nilai tertinggi SKD adalah 550 dan durasi pengerjaannya adalah 100 menit. Namun khusus untuk pelamar penyandang disabilitas sensorik netra yang melamar kebutuhan khusus penyandang disabilitas, waktu pelaksanaan SKD adalah 130 menit.

Tahun ini, materi Tes Intelegensia Umum (TIU) untuk seleksi CPNS berjumlah 35 soal sama seperti tahun sebelumnya. Peserta menjawab benar pertanyaan TIU akan mendapat nilai 5 dan jika peserta salah atau tidak menjawab mendapat nilai 0. Pertanyaan yang tidak dijawab akan mendapatkan nilai 0.

Adapun materi TIU yang akan diujikan diantaranya, kemampuan verbal, kemampuan numerik, dan kemampuan figural.

Sementara jumlah soal yang akan diujikan pada TWK adalah sebanyak 30 soal.

Jawaban benar untuk materi TWK akan mendapatkan nilai 5, sedangkan jawaban salah mendapat nilai 0. Pertanyaan yang tidak dijawab mendapat nilai 0.

Poin-poin yang akan diujikan pada TWK adalah nasionalisme, bela negara, integritas, pilar negara, dan bahasa indonesia.

Sedangkan jumlah soal Tes Karakteristik Pribadi (TKP) tahun ini tidak sama seperti 2019. Tahun ini jumlah soal bertambah menjadi sebanyak 45 soal.

Penilaian jawaban yang paling sesuai akan mendapat nilai 5, kemudian 4, 3, 2, dan terakhir 1. Namun yang perlu diperhatikan, apabila peserta tidak menjawab justru tidak akan mendapatkan nilai alias 0.

Materi pada TKP kali ini yaitu, pelayanan publik, sosial budaya, teknologi informasi dan komunikasi, jejaring kerja, profesionalisme, dan anti radikalisme.

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x