x

Peduli Pendidikan di Sekitar GI 150kV Siantar, PLN Serahkan TJSL ke MI Hubbul Wathon 

2 minutes reading
Thursday, 29 Dec 2022 23:39 0 132 admin

BICARAINDONESIA-Simalungun : Di samping concern membangun transmisi sistem kelistrikan di Sumut dan Aceh, PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sumatera Bagian Utara (UIP Sumbagut) tetap tak melupakan tanggungjawab sosial kepada masyarakat, khususnya di sekitar proyek.

Hal itu terlihat saat PLN UIP Sumbagut menyalurkan dana TJSL tahun 2022 bertema Program Pemberian Bantuan Fasilitas Sekolah Dasar di Sekitar Proyek Gardu Induk 150kV Siantar.

Sasaran kali ini adalah Sekolah Dasar atau Madrasah Ibtidaiyah Swasta Hubbul Wathon di Huta V Semangat Baris,Desa Silau Malaha, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

Prosesi penyerahan bantuan TJSL pada, Selasa, 11 Oktober 2022 lalu  dilakukan langsung Manager UPP Sumbagut 3 Joko Purnomo. Turut pula mendampingi Assistant Manajer Perijinan dan Umum Enri Siahaan dan Team Leader Keuangan dan Administrasi Rianto.

Disaksikan Kepala Desa Silau Malaha Mardianto, bantuan itu diserahkan kepada Kepala sekolah Madrasah Ibtidaiyah Hubbul Wathon, Renny Yuliana M.Pd.

Disela penyerahan TJSL, Manager UPP Sumbagut 3 Joko Purnomo menjelaskan, bantuan itu diharapkan akan menjadi sarana penunjang untuk kegiatan pendidikan/pelatihan kepada guru dan siswa agar menjadi SDM yang unggul.

“Peogram TJSL ini juga kita harapkan dapat membantu sekolah untuk mempermudah kegiatan belajar mengajar, meningkatkan citra perusahaan, meningkatkan hubungan baik dengan stakeholder dan untuk mendapatkan dukungan dari masyarakat luas khususnya yang tersentuh dengan bantuan yang diberikan baik secara langsung maupun tidak langsung,” urai Joko.

Bantuan in juga, sambungnya, untuk membantu pendidikan dan pelatihan bidang IT (komputer) dan alat elektronik untuk menunjang pendidikan.

“Karena itu, bantuan yang diberikan ini berupa alat-alat untuk mendukung kegiatan belajar antara lain komputer, proyektor, sound sistem, rak buku, tas sekolah, alat musik rebana, dan lainnya,” pungkasnya.

Atas bantuan tersebut, Kepala selolah Madrasah Ibtidaiyah Hubbul Wathon, Renny Yuliana M.Pd mengaku senang dan berjanji akan menggunakan bantuan tersebut untuk memudahkan siswa sekaligus mendukung program pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa.

“Terima kasih kami ucapkan kepada PLN yang begitu peduli. Bukan hanya untuk membantu menerangi masyarakat lewat pembangunan jaringan listrik, juga peduli akan pendidikan,” ucapnya.

Penulis/Editor : Yudis

LAINNYA
x