x

Presiden Korsel Resmi Cabut Darurat Militer

1 minutes reading
Wednesday, 4 Dec 2024 12:24 0 457 Iki

BICARAINDONESIA-Jakarta : Presiden Korea Selatan (Korsel), Yoon Suk-yeol, resmi mencabut darurat militer di negaranya, Rabu (4/12/2024). Pencabutan itu, sebelumnya, telah disahkan oleh Parlemen Korsel.

Pemberlakuan darurat militer oleh Yoon menuai pro dan kontra. Bahkan, partainya sendiri, menyebut bahwa darurat militer merupakan sesuatu yang tragis.

Mereka meminta, siapa saja yang terlibat darurat militer untuk bertanggung jawab. Yoon beralasan, darurat militer disebabkan ancaman Korut dan apa yang disebutnya sebagai pasukan anti-negara.

Pada voting di parlemen, sebanyak 190 dari 300 anggota mendukung pencabutan. Di bawah konstitusi Korsel, darurat militer wajib dicabut bila mayoritas anggota parlemen menghendaki.

Akhirnya, pada pukul 04.30 pagi waktu setempat, Yoon mengumumkan pencabutan darurat militer. Dengan demikian, status darurat militer ini hanya berlaku beberapa jam.

“Beberapa saat lalu, ada permintaan dari Majelis Nasional (parlemen) untuk mencabut darurat militer. Kami menarik militer yang dikerahkan untuk operasi darurat militer,” kata Yoon lewat pidatonya di televisi.

“Kami menerima permintaan Majelis Nasional dan mencabut darurat militer lewat rapat kabinet,” tegas dia.

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x