x

Sebelum Mudik, Kemenkes Imbau Masyarakat Lengkapi Vaksinasi Covid-19!

2 minutes reading
Friday, 24 Mar 2023 05:13 0 141 Iki

BICARAINDONESIA-Jakarta : Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati terhadap virus Covid-19. Imbauan itu disampaikan oleh Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kemenkes dr Siti Nadia Tarmizi.

Meskipun pada Februari 2023, hasil survei menunjukkan 99 persen warga sudah memiliki antibodi Covid-19. Namun, dr Nadia mengatakan, antibodi Covid-19 mungkin hanya bertahan dalam enam bulan. Jika lewat masa tersebut, vaksinasi booster dibutuhkan untuk memperkuat kembali imunitas tubuh.

Apalagi, saat masyarakat mengikuti buka puasa bersama dan mudik. “Tahun ini boleh mudik, tetapi kita berpesan harus booster,” kata dr Nadia Tarmizi.

Lebih lanjut, dr Nadia mengatakan, data vaksinasi Covid-19 dosis ketiga maupun keempat masyarakat Indonesia masih jauh di bawah target. Misalnya, data vaksinasi booster pertama di Kamis (23/3/2023) kemarin baru mencapai 37,79 persen dari 234 juta orang. Sementara itu, vaksinasi booster kedua bahkan belum menyentuh angka dua persen.

“Ini mengingat cakupan vaksinasi khususnya booster 1 dan 2 belum mencapai target. Itu surat imbauan dari sekretaris kabinet kepada para menteri, pimpinan TNI/Polri, dan pimpinan lembaga. Dengam tujuan agar kita tetap waspada dan hati hati,” jelasnya..

“Kita berharap masyarakat dapat melindungi dirinya dengan cara mendapatkan vaksinasi booster, sesuai dengan kebijakan yang ada,” imbuh dr Nadia, Jumat (24/3/2023).

Kendati demikian, hingga saat ini dr Nadia memastikan belum ada syarat apa pun yang dibuat pemerintah untuk pemudik, termasuk vaksinasi booster. dr Nadia menegaskan hal tersebut hanyalah imbauan, mengingat kondisi kini relatif jauh lebih terkendali.

“Belum jadi syarat. Ya, tetapi tetaplah vaksinasi booster,” tandasnya.

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x