x

Dinas Lingkungan Hidup Bangkalan Temukan Kantong Darah “HIV” di Tempat Pembuangan Sampah

1 minutes reading
Tuesday, 21 Feb 2023 12:47 0 132 Iki

BICARAINDONESIA-Jakarta : Terdapat limbah B3 (medis) di tempat pembuangan sampah (TPS) Junok Bangkalan. Limbah medis itu ditemukan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bangkalan. Parahnya ada kantong darah yang berlabel “HIV”.

Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Bangkalan Yudistiro membenarkan temuan tersebut. Dia mengatakan, temuan itu berjumlah dua plastik yang berisi puluhan kantong darah, selang, dan alat bekas pakai lainnya.

“Iya, betul. Ada dua kresek limbah B3, berisi barang-barang medis,” beber Yudistiro, Selasa (21/2/2023).

“Kalau kantong darahnya banyak, ada puluhan. Saya enggak sempat menghitung. Salah satunya ada bertulis HIV,” sambungnya.

Yudistiro mengatakan, pihaknya belum mengetahui dari mana asal kantong darah tersebut. Pihaknya juga belum bisa memastikan, apakah kantong darah bertulis HIV itu berasal dari penderita HIV atau bukan.

“Kalau DLH, ketika menemukan seperti itu harus ditangani secara medis. Jadi, kami amankan dan serahkan ke rumah sakit, sudah ditangani. Namun, itu tidak tahu sampahnya dari instansi mana,” pungkasnya.

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x