x

Fisip Undhar Gelar Kuliah Umum dan Bedah Buku di Bulan Ramadhan, Rektor Beri Apresiasi

2 minutes reading
Friday, 15 Apr 2022 16:23 0 137 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Medan : Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip) Universitas Dharmawangsa (Undhar) Medan, menggelar kuliah umum sekaligus bedah buku dengan judul ‘Mengukur Kualitas Demokrasi’ yang dilaksanakan di aula kampus, Kamis (14/4/2022).

Warjio, Ph.D, seorang penulis dan juga dosen fisip Universitas Sumatera Utara (USU) didapuk sebagai narasumber, dengan Dr. Kariaman Sinaga, MAP sebagai pembanding dan dipandu oleh Asrindah Nasution, M.Pd sebagai moderator serta Muya Syaroh Iwanda Lubis, M.I.Kom sebagai MC.

Dalam sambutannya, Rektor Universitas Dharmawangsa, Dr. H. Zamakhsyari bin Hasballah Thaib, Lc, MA, yang juga membuka kuliah umum sekaligus bedah buku ini, mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan ini

“Saya memberikan apresiasi dan menyambut baik kegiatan kuliah umum sekaligus bedah buku yang dilaksanakan oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Politik ini, terlebih lagi pelaksanaannya pada bulan Ramadhan,” kata Dr. H. Zamakhsyari bin Hasballah Thaib, Lc, MA.

Sebagai pembanding, Dr.Kariaman Sinaga yang juga Dekan Fisip Undhar menjelaskan bahwa, kegiatan ini menjadi sarana bagi mahasiswa/i untuk penguatan wawasan politik.

“Kegiatan kuliah umum sekaligus bedah buku ini menjadi sarana yang baik bagi mahasiswa/I Undhar, untuk menambah dan penguatan wawasan politik, sehingga diharapkan, mahasiswa/I Undhar ke depannya memiliki konsep yang kuat dalam meningkatkan kualitas demokrasi,” jelas Dr. Kariaman Sinaga, MAP.

Sementara itu, dalam paparannya, Warjio mengatakan bahwa demokrasi harus terus diperjuangkan, karena menjadi tolok ukur kepercayaan negara lain terhadap Indonesia.

“Demokrasi harus terus diperjuangkan karena akan menjadi tolok ukur kepercayaan negara-negara lain terhadap Indonesia, terutama hal-hal yang berkaitan dengan kepentingan sosial maupun ekonomi,” papar Warjio Ph.D.

Usai kegiatan, ketua panitia Aswand Hasoloan S, M.Si mengucapkan terima kasih atas support yang diberikan hingga kuliah umum sekaligus bedah buku berjalan dengan baik dan sukses.

“Terima kasih kami ucapkan kepada pihak rektorat dan dekanat yang sudah mensupport acara kuliah umum sekaligus bedah buku ini hingga sukses,” ucap Aswand Hasoloan S, M.Si.

Kegiatan kuliah umum sekaligus bedah buku kali ini, dihadiri ratusan mahasiswa/I Undhar, selain itu turut juga hadir, Dr. Zamaksyari Bin Hasballah Thaib Lc. MA (Rektor Undhar), Dr. Rahmat Hidayat MA (Wakil Rektor I), Drs. Edy Iskandar SE. Ak (Wakil Rektor II), M. Amri Nasution SE. M.Si (Wakil Rektor III), Sahnan Rangkuti SE, M.AP (Dekan Fak.Ekonomi), Dr. Maria Ulfa Batoebara M.Si (Ketua Prodi Ilmu Komunikasi), Siswati Saragi M.SP (Ketua Prodi Adm.Publik) dan Aswand Hasoloan M.Si (Ketua Prodi Adm Bisnis) serta para dosen. Dengan tetap mengedepankan prokes yang ketat.

Penulis / Editor : Amri Abdi

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x