x

Gempa Berkekuatan M 5,2 Kembali Guncang Nias Utara

1 minutes reading
Thursday, 8 Sep 2022 09:28 0 187 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Gempa bumi kembali mengguncang Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara (Sumut). Gempa yang terjadi pada Kamis (8/9/2022) pukul 14.58 WIB ini bermagnitudo 5,2.

“Info Gempa Mag:5.2, 08-Sep-22 14:58:55 WIB,” tulis keterangan resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), di akun Twitternya @infoBMKG.

Hasil analisis BMKG menunjukkan episenter gempa bumi terletak pada koordinat 1,47° Lintang Utara (LU); 96,95° Bujur Timur (BT) atau tepatnya berlokasi 45 Km arah barat laut, pada kedalaman 14 km.

Gempa bumi ini juga dirasakan di wilayah Nias Barat dan Nias Utara dengan skala MMI III – IV, Gunung Sitoli dan Aceh singkil dengan skala MMI, kemudian Pasie Raja-Aceh Selatan dan Pulau Banyak dengan skala MMI II.

Kendati demikian, BMKG mengatakan gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. Pihak BMKG juga belum menemukan ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut.

Sebelumnya, BMKG juga melaporkan adanya gempa bumi dengan magnitudo 4,7 mengguncang Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara pada Kamis pukul 05.26 WIB. Gempa tersebut juga dirasakan di Gunung Sitoli dengan skala MMI II.

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x