x

Kena OTT KPK: Bupati Pati Sudewo Terseret Kasus Jual-Beli Jabatan

1 minutes reading
Tuesday, 20 Jan 2026 12:25 0 53 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : KPK mengungkap kasus yang menjerat Bupati Pati Sudewo. Sudewo terkena operasi tangkap tangan (OTT) terkait pengisian sejumlah jabatan.

“Terkait pengisian jabatan Kaur, Kasie, ataupun Sekdes (sekretaris desa),” ujar Jubir KPK Budi Prasetyo kepada awak media, Selasa (20/1/2026).

Sebagaiman diketahui, KPK menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Senin (19/1/2026) kemarinz Salah satu yang diamankan KPK adalah Bupati Pati Sudewo.

Sudewo sendiri sudah menjalani pemeriksaan lebih dulu di Polres Kudus selama 1×24 jam.

Kapolres Kudus, AKBP Heru Dwi Purnomo mengatakan, Sudewo telah menjalani pemeriksaan oleh penyidik KPK di Polres Kudus. Setelah itu Sudewo dibawa ke Semarang untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Bahwa benar hari ini dari tim KPK telah berkoordinasi dengan Polres Kudus untuk meminjam fasilitas ruang pemeriksaan dalam rangka pemeriksaan Bupati Pati, dan alhamdulillah sudah selesai,” ujar Heru, dilansir detikJateng, Selasa (20/1).

“Saat ini tim sudah bergeser ke arah Semarang dengan dikawal unit patwal Sat Lantas Polres Kudus,” lanjutnya.

Heru mengatakan bahwa Sudewo datang bersama KPK ke Polres Kudus pada Senin (19/1) dini hari. Pemeriksaan oleh KPK pun digelar selama 24 jam.

“Di Polres Kudus kurang lebih 1×24 jam, mulai dari jam 00.30 WIB sampai dengan 00.00 WIB,” jelasnya.

“Hanya satu orang, yang dibawa kami tidak tahu itu dari tim penyidik KPK,” pungkas Heru.

LAINNYA
x
error: Content is protected !!