x

Polres Labuhanbatu dan Instansi Terkait Lakukan Rapid Tes Antigen Secara Acak

1 minutes reading
Thursday, 19 Aug 2021 16:46 0 188 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Labuhanbatu : Guna pengantisipasi penyebaran dan penularan Covid-19, Polres Labuhanbatu menggelar Ops Yustisi secara acak. Bersama TNI, Satpol PP, BPDP dan Dinas Kesehatan Labuhanbatu melakukan rapid tes antigen secara acak kepada masyarakat, Kamis (19/8/2021).

Kegiatan operasi yustisi disertai dengan rapid tes antigen secara acak ini dilakukan untuk memutus mata rantai penularan virus Covid-19, terutama di wilayah hukum Polres Labuhanbatu, dengan sasaran tempat usaha, di antaranya pasar Gelugur, supermarket brastagi dan kedai kopi on mada.

Dipimpin Kapolres Labuhanbatu, AKBP Deni Kurniawan, yang diwakili oleh Iptu Iwan Mashuri, SH, petugas Tim Yustisi Gabungan sebanyak 35 orang bergerak melaksanakan Operasi.

“Kita akan terus memberikan himbauan kepada pemilik cafe, warkop, rumah makan dan toko/pusat perbelanjaan dan melakukan pengecekan suhu tubuh masyarakat dan jika ditemukan masyarakat yang suhu tubuh di atas 37°C, akan dilakukan test swab antigen, oleh Dinas Kesehatan,” ungkapnya di sela kegiatan.

Dalam Ops tersebut, 6 orang masyarakat yang dilakukan rapid tes antigen secara acak oleh petugas gabungan operasi yustisi dengan hasil negatif, petugas juga memberikan tindakan fisik kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker.

Penulis: Aji S Harahap
Editor : Amri

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x