x

Diberi Chopperland oleh Jokowi, Begini Spesifikasi Motor Rp 140 Juta Kaesang

2 minutes reading
Tuesday, 26 Sep 2023 12:47 0 108 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Kaesang Pangarep mendapat motor Chopperland berkelir emas dari sang ayah Jokowi. Motor tersebut bernilai Rp 140 juta. Seperti apa spesifikasinya?

Ternyata, motor modifikasi rupanya menarik hati Presiden Jokowi. Buktinya Jokowi sempat membeli motor modifikasi bergaya Chopper pada tahun 2017. Ketertarikan Jokowi terhadap motor yang selanjutnya disebut Chopperland itu muncul pada Oktober 2017 bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda.

Setelah acara peringatan Sumpah Pemuda selesai, staf kepresidenan menghubungi modifikator motor chopper itu. Staf kepresidenan mengatakan bahwa Jokowi berniat memboyong motor tersebut.

Pada 2018, motor berjuluk Chopperland untuk RI 1 itu akhirnya dikirim ke Istana. Diketahui juga motor ini memang dibeli Jokowi dengan harga Rp 140 juga, sebagaimana tercantum dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2018.

Namun pada LHKPN tahun 2019, motor Chopperland itu lagi ada masuk sebagai aset alat transportasi dan mesin milik Jokowi. Ternyata, motor custom itu sudah dihibahkan ke anaknya, Kaesang.

“Motor-motor sudah dialihkan ke Kaesang,” kata Jokowi dalam pertemuan forum Pimred tahun 2019.

Sebagai informasi, motor Chopper berkelir emas itu digarap oleh Elders Garage dan Kickass Chopper. Motor ini menggunakan basis mesin Royal Enfield 350 cc lansiran 2016. Pembuatan motor memakan waktu satu bulan, sementara rangkanya sendiri dibuat selama 3 bulan.

Motor chopper Jokowi ini secara tampilan memiliki warna emas di bagian rangka dan tangkinya. Modifikatornya menyebut, semua bagian motor di-custom sendiri kecuali ban, mesin dan shock breaker depan.

Sementara tangki, rangka, spatbor, jok, swing arm dibuat sendiri oleh bengkel yang memodifikasi motor ini. Diklaim, 75 persen dari motor chopper Jokowi itu adalah handmade.

Secara spesifikasi, Chopperland milik Jokowi itu menggendong mesin Royal Enfield Bullet 350 cc satu silinder. Mesin itu dihubungkan dengan transmisi lima percepatan. Di atas kertas, mesin motor tersebut punya tenaga 19,8 daya kuda pada 5.250 rpm dengan torsi maksimal 28 Nm pada 4.000 rpm.

LAINNYA
x