x

Masyarakat Pasir Bidang Siap Berantas Peredaran Narkoba

2 minutes reading
Friday, 21 Aug 2020 11:25 0 121 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Tapteng : Masyarakat kelurahan Pasir Bidang, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah, bersatu menolak dan memberantas penyalahgunaan narkoba yang kian merebak.

Harrys Sihombing. S. Sos, Camat Sarudik, Kab. Tapanuli Tengah mengatakan bahwa, dukungan dan program pemerintah Kabupaten Tapteng di bawah pimpinan Bupati Tapteng Bakhtiar Sibarani, narkoba harus diberhangus dari Kabupaten Tapanuli Tengah.

“Namun dalam pencegahan narkoba tetap bekerjasama dengan TNI-Polri,” kata Camat Sarudik, Jumat (21/08) sekitar Jam 15.00 WIB.

Sebagai Camat Sarudik, dirinya dengan tegas memberikan perintah kepada Lurah dan Kades untuk memberantas narkoba dari wilayah Kecamatan Sarudik. Sesuai dengan program Bupati Tapteng.

“Jadi saya berterima kasih kepada Lurah dan masyarakat Pasir Bidang yang telah menindaklanjuti program pemberantasan narkoba di wilayahnya,” ungkap Harrys.

Sementara, Ganda Sitinjak. SE, Lurah Pasir Bidang, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah menuturkan bahwa, narkoba selain mematikan juga akan merusak generasi bangsa ke depanya.

“Kalau tidak kita cegah dari sekarang mau kapan lagi, kita takut anak-anak remaja di ‘zaman now’ ini ntah dan mau jadi apa ke depannya,” urainya.

Lurah pasir bidang yang ditemani Kepala lingkungan 6 Noprancol Sitanggang, juga menegaskan, masyarakat harus jeli dalam memberantas peredaran narkoba di lingkungan sekitarnya.

“Kalau ada gerak-gerik yang mencurigakan, apalagi ada orang yang tidak dikenal masuk daerah kita, bisa dilaporkan langsung kepada Kepling atau Lurah setempat, mana tau mereka membawa narkoba atau barang terlarang lainnya,” ungkap Lurah Pasir Bidang.

Penulis : Benny
Editor : Abdi

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x