x

Polsek Sidikalang Kota Gencar Laksanakan Ops Yustisi untuk Pendisiplinan Prokes Covid-19

2 minutes reading
Friday, 16 Oct 2020 06:26 0 111 admin

BICARAINDONESIA-Dairi : Jajaran Polda Sumatera Utara mulai dari tingkat Polres hingga Polsek, secara terpadu terus melaksanakan Operasi Yustisi dalam rangka pendisiplinan Protokol Kesehatan (Prokes) guna mencegah penyebaran Covid-19.

Menindaklanjuti maklumat Kapoldasu Martuani Sormin yang diteruskan lewat Kapolres Dairi AKBP Ferio Sano Ginting, SIK, MH itu pula, Kapolsek Sidikalang Kota Iptu Sukanto Berutu, SH, secara berkala terus menggelar Operasi Yustisi dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

Dalam kegiatan yang digelar Jum’at (16/10/2020), Ops Yustisi difokuskan di kawasan Jl. Sidikakang-Tiga lingga (Km 2) dan Desa Kalang, Kec. Sidikalang, Kab. Dairi.

Dalam kegiatan yang melibatkan tim terpadu, tampak hadir diantaranya Kanit Sabhara Ipda Suharta, personel Koramil 02 Sidikalang dan personil Polsek Sidikalang Kota serta Satpol PP Pemkab Dairi.

“Operasi Yustisi yang kita lakukan ini dalam upaya pencegahan penyebaran Virus Corona berupa pembagian masker kepada masyarakat yang melintas, serta mengimbau kepada warga yang melintas untuk tetap mengikuti Protokol Kesehatan,” ungkapn Iptu Sukanto Berutu

Disamping itu, lanjutnya, tim terpadu juga memberikan sanksi dan tindakan kepada warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan.

“Tujuan tentu agar masyarakat selama melaksanakan aktivitas tetap mengikuti protokol kesehatan. Karena masih banyak warga yang ditemukan tidak mematuhi Prokes saat beraktivitas diluar, dan kurangnya pemahaman warga terkait maksud dan tujuan Protokol Kesehatan,” pungkasnya.

Penulis : Candawati Bintang
Editor : Bempan

 

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x